Give Thanks with a grateful heart,Give Thanks Because He's Given Jesus Christ His Son, Give Thanks, And Now, Let The weak say I am Strong, Let the poor say I am Rich because of what The Lord has done, For us

Kamis, 12 Mei 2011

Mimpi

Apakah arti sebuah mimpi?? mimpi bisa diartikan sebagian orang sebagai bunga tidur, tetapi Tuhan juga mau berbicara lewat mimpi seperti kepada Yusuf, Tuhan menunjukkan masa depan, apa yang akan terjadi kepada yusuf sampai2 ada dibuat film animasi "Josef kings of dreams" dan semua yang akan Tuhan lakukan terhadap kehidupan Yusuf, diberitahu melalui mimpi. 

"Lalu ia memimpikan pula mimpi yang lain, yang diceritakannya kepada saudara-saudaranya. Katanya: "Aku bermimpi pula: Tampak matahari, bulan dan sebelas bintang sujud menyembah kepadaku."
Kej 37:9
"Setelah hal ini diceritakannya kepada ayah dan saudara-saudaranya, maka ia ditegor oleh ayahnya: "Mimpi apa mimpimu itu? Masakan aku dan ibumu serta saudara-saudaramu sujud menyembah kepadamu sampai ke tanah?"
Kej 37:10
ternyata mimpi Yusuf itu benar menjadi kenyataan saat dia menjadi perdana menteri di Mesir pada masa kelaparan.
seperti raja Firaun yang bermimpi tentang lembu 7 gemuk dan 7 lembu kurus, yang diartikan oleh yusuf tentang masa kelimpahan dan masa kelaparan yang terjadi di negeri mesir. 
seperti yusuf suami maria ibu Yesus yang diberitahu melalui mimpi.
"Tetapi ketika ia mempertimbangkan maksud itu, malaikat Tuhan nampak kepadanya dalam mimpi dan berkata: "Yusuf, anak Daud, janganlah engkau takut mengambil Maria sebagai isterimu, sebab anak yang di dalam kandungannya adalah dari Roh Kudus."
Mat 1:20
dan masih banyak lagi mimpi yang memang dijadikan Tuhan sebagai cara untuk memberikan penglihatan kepada manusia, namun seringkali hal-hal seperti ini dimanfaatkan iblis untuk menggugah perhatian kita, dengna cara mengartikan mimpi yang salah dan membuat kita cemas akan sesuatu yang akan terjadi. dimana waktu kita mempunyai mimpi, iblis berusaha menggugah dengan memberikan arti mimpi yang salah dan menjadikan kita terfokus kepada mimpi bukan karya Tuhan.

mengapa aku membahas tentang mimpi?, ya karena tadi malam aku bermimpi 

"aku menemukan setumpuk uang, tipis diikat pake karet namun, saat aku membuka uang tersebut dan menghitungnya uang itu semakin banyak dan semakin banyak, lalu pada saat aku menghitung dan mendapat uang tersebut ada seorang ibu (yang aku kenal) dan 2 orang nenek2 (yang tidak kukenal). nah pada saat mereka melihat uang tersebut : siibu menyembunyikan uang 50rban, dan sambil berkata " marilah kita bagi ini karena tidak ada orang yang mencarinya, lagipula yang memiliki uang ini adalah orang yang berkelimpahan" tapi aku menjawab ibu bukankah ada baiknya kalo uang ini kita serahkan kepada Polisi untk dititipkan dan jika ada suatu saat orang yang mencarinya marilah kita beri" tapi ibu itu terus membujuk aku dan hampir saja aku tertarik dengan uang yang begitu banyak dan hampir saja terpengaruh, tapi aku berkata dengan tegas dan memutuskan untuk mengembalikan uang tersebut, namun karena aku kasihan melihat seorang nenek yang sangat ronta dan lagi pula sangat butuh uang itu aku memberinya 200rb, dan nenek yang satulagi 200rb dimana nenek yg terakhir sebenarnya tidak terlalu membutuhkan (tapi aku ingin berlaku seimbang), lalu siibu itu merepet dan berkata "mengapa engkau mengambil yang 50rb yang kuselipkan tetapi kepada nenek yang dua itu engkau berikan", setelah aku memberikan uang tersebut kepada 2 nenek itu (dengna pergumulan bahwa itu bukan uangku, tapi nenek yg pertama membutuhkannya) dan aku membuka ulang lipatan yg berbarengan dengan uang tersebut ternyata di liaptan lembar jawaban itu ada alamat orang yang mempunyai uang tersebut, dan aku mengantarnya kesana, tapi aku tidak sempat bertemu muka dengannya aku sudah terbangun"

ternyata dalam mimpipun Tuhan menjaga hatiku, sehingga aku tidak menikmati yang bukan menjadi hakku, aku memang tak sepenuhnya paham terhadap mimpi tersebut, tapi aku tahu  Tuhan mau bilang kepadaku
"saat aku dititip berkat atau karunia aku harus mengembalikannya kepada yang punya, dan sebelum berkat itu aku pulangkan kepada yang empunya aku harus memberikan kepada orang yang membutuhkan kepada nenek (orang) yang benar2 membutuhkan pertolongan bukan hanya melakukan karena supaya aku dapat dibilang adil terus membrikan kepada nenek yang satu algi (yang napaknya seperti orang yang butuh  pertolongan, tetapi tidak), dan siibu adalah godaan yang mungkin aku hadapi saat berbuat sesuai degna kehendak Tuhan, siibu akan mengolok-olok dan akan memberi motivasi yang salah supaya karunia yang Tuhan titipkan aku anggap sebagai milikku (padahal hanya titipan), dan lagi-lagi Tuhan menjaga hatiku, saat aku meminta "Lord, please keep my heart"



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

I need ur coment guys/Gals
plis coment here