Dalam gelap aku gemetar.
melihat pintu tiada terbuka
hati menangis menahan takut
Darimanakah pertolonganku?
Saat tak kutemui jalan keluar
saat gelap mendekapku erat
ketakutan merajaiku hebat
Darimanakah pertolonganku?
Sesayup terdengar olehku, suara lembut
sangat lembut memanggilku
semakin mendekat, mendekatku dalam takut
berkata : Akulah pertolonganmu.
tanyaNya :
Mengapa engkau takut? tidakkah Aku menjagaimu hari lepas hari
mengapa engkau kwatir? tidakkah Aku mencukupi hidupmu
mengapa engkau menangis? tidakkah Aku menghapus airmata dan dukamu
mengapa engkau kurang percaya? tidakkah Kutambahkan imanmu untk mengerti muzijatKu
seruNya
Rasakanlah kasihKu, menebusmu dengan harga mahal darah kudus
Lihatlah hatiKu, mengenalmu, bahkan saat Engkau tak mengenaliku karena dunia
Kecaplah kebaikanKu, memberi rancangan terbaik untukhidupmu
Beritakanlah kepada semua orang, Aku penolongmu juga penolong mereka
Camkamlah,
Aku tak pernah meninggalkanmu,
Aku mengenal hatimu
Aku sumber kehidupan
Aku mengerti keluh kesahmu
Aku mengetahui rancangan2Ku terhadapmu
Jangan takut,
Jangan bimbang,
sekalipun dunia lenyap KasihKu takkan pernah lenyap
sekalipun tiada jalan, kan Kubri jalan dengan cara yang ajaib.
Karena
Engkau kekasih jiwaku,
Engkau sahabatku
Engkau Anakku
Engkau muridku
Engkau hambaku
Akulah Allahmu, Allah yang setia yang tak pernah berubah.
Love it! :)
BalasHapusthanks tep.
BalasHapusGbu =)